Takaran.id, KAMPAR – Kebakaran sebuah rumah kembali terjadi, tepatnya di Jalan Restu Perumahan Gaza Al Hadi Kubang Raya, Desa Kualu, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau pada, Jumat (13/9/24).
Adapun kebakaran tersebut terjadi diduga akibat korsleting listrik sekira pukul 14.35 WIB.
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Kampar mendapatkan laporan tersebut, langsung turun ke lokasi untuk memadamkan api.
Dimana, 5 orang personil dari Pleton piket lll dari Damkar dan Penyelamatan langsung diturunkan dan 1 unit mobil pemadam dari Pos Siak Hulu.
Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kampar Henry Dunan melalui Kasi Operasional, Herman Joni membenarkan bahwa telah terjadi kebakaran di Desa Kualu pada Perumahan Gaza Al Hadi Kubang Raya.
“Kita telah mendapatkan laporan bahwa ada kebakaran di Desa Kualu dan langsung menurunkan 5 orang personil dengan 1 unit mobil Pemadam ke lokasi,” kata Herman Joni.
Ia mengemukakan, lebih kurang setengah jam petugas sampai di lokasi dan langsung melakukan upaya pemadaman dengan juga dibantu oleh warga sekitar.
“Alhamdulillah api berhasil di padamkan warga sekitar sebelum mobil pemadam datang di area lokasi kebakaran. Petugas juga langsung melakukan upaya pendinginan di area,” pungkas Joni.(Adv)